Update Dream League Soccer 2019

Update Dream League Soccer 2019

Kabar baik yang di tunggu-tunggu oleh pecinta game yang bergenre olahraga khususnya dalam permainan sepak bola,meskipun masih dalam tahun 2018 kini telah Update versi terbaru dari geme Dream League Soccer 2019 dengan versi 6.03 dan di rilis pada tanggal 3 Desember 2018 yang dapat kamu unduh di Google Playstore secara gratis untuk perangkat android.Jika kamu belum mendapatkan pemberitahuan Update atau belum ada tulisan update di Google Playstore,backup terlebih dahulu data profils.dat yang ada di folder sdcard>Android>data>com.firsttouchgames.dls3>files>profile.dat(simpan di folder yang aman) kemudian hapus terlebih dahulu game Dream League Soccer 2018 yang lama dan mulai menginstal lagi Dream League Soccer 2019 di Google Playstore.



Game Dream League Soccer di kembangkan oleh First Touch Games Ltd dan sudah menjadi salah satu game favorit para Gamer di seluruh dunia,sejak di rilis tanggal 7 April 2016 hingga artikel ini dibuat sudah mencapai 100 juta lebih pengunduh dan 10 juta lebih ulasan positif yang diberikan para penggunananya dan sudah pasti player Dream League Soccer,Rating yang di dapat juga bagus sekali dengan rata-rata 4,6 bintang.

Selain memiliki grafis yang cukup bagus dan kontrol yang ringan game Dream League Soccer juga memiliki mode dan fitur permainan yang di butuhkan oleh playernya,misalnya dapat dengan bebas mengganti Kit atau kostum pada Club yang kita kelola,mengganti logo dan nama Club default-nya,meng-Upgrade skill pemain dan sistem Trasfers pemain yang membuat permainan dalam game Dream League Soccer tidak pernah membosankan.Jika kamu belum punya gamenya dapat mengunduhn di via Google Playstore.
Apa Saja Yang Baru di Dream League Soccer 2019?
Update Dream League Soccer 2019

  • Di versi sebelumnya splash screen di hiasi dengan gambar Gareth Bale yang berkostum Real Madrid C.F dan Andres Iniesta yang berkostum FC Barscelona,kini Splash Screen di Dream League Soccer 2019 hanya di isi Gareth Bale saja.
  • Selain ada perbaikan Bug tentunya pemain yang di hadirkan juga akan di perbarui mengikuti update pemain dalam sepak bola di dunia nyata,misalnya sistem transfers pemain,di hadirkanya pemain pemain yang berlisensi FIFPro (Federation Internationale des Associations de Footballeurs Professionnels) jika dalam bahasa Indonesia adalah Federasi Internasional Asosiasi Pesepak bola Profisional yaitu perwakilan di seluruh dunia untuk 65.000 pemain sepak bola Profesiaonal.
  • Mode permainan di versi sebelumya hanya bisa multiplayer offline dengan menggunakan Wi-Fi Hotspot atau LAN,di versi terbaru ini kita bisa bermain secara online melawan player Dream League Soccer 2019 di seluruh dunia.Mode online tersebut merupakan fitur yang paling di tunggu-tunggu para player pecinta Game Dream League Soccer.
  • Efek visual,animasi dan gameplay dinamic baru dengan 60fps bagi perangkat yang kompatibel,misalnya versi android,CPU dan RAM pada Smartphone kesayangan kamu.
Sekian artikel dari saya tentang ulasan Update Dream League Soccer 2019,semoga menjadi informasi yang bermanfaat.Terima kasih sudah berkunjung dan jika ada pertanyaan dapat berkomentar di tempat yang telah di sediakan.

Update Dream League Soccer 2019 Update Dream League Soccer 2019 Reviewed by Mifngeh on 12/10/2018 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.